Jadikanlah Hidupmu Bermanfaat Untuk semua Ummat

Posted by Mustopa Almurtaqi Makarima 0 komentar
Bismilahirrohmanirrohim

Puisi cinta dan romantis, romantis identik dengan cinta, dan untuk mengungkapkan kecintaan tersebut banyak orang yang merangkai katanya dalam bentuk puisi yang romantis, bernilai sastra, menggairahkan rasa bahkan ada yang sampai menggentarkan jiwa. Puisi bernilai tinggi karena didalamnya tersimpan makna yang indah. Bagi orang awam membaca puisi yang hebat mungkin akan sulit memahami artinya, karena dalam puisi yang hebat banyak makna-makna yang tersirat. terkadang untuk memiliki makna yang luas seorang pengarang harus pandai menyimpan makna secara tersembunyi.

Puisi, itu tidak seberapa, nilai sastranya masih terukur dan terjangkau, itu hal yang biasa, tidak ada yang istimewa. begitu juga syair-syair sang pujangga, semuanya masih sederhana dan masih bisa disederhanakan kata-katanya. meskipun demikian, karya mereka patut kita hormati, apalagi karyanya yang mengangkat nilai-nilai kemanusiaan, apalagi karyanya yang mengagung-agungkan islam, apalagi karyanya yang memberikan motivasi kepada para pembacanya.

Pencipta puisi atau syair-syair jika diniatkan karena alloh, ingin memberikan motivasi kepada para pembacanya dan dalam karyanya terdapat beberapa tausiah-tausiah kepada para penikmatnya, terdapat nilai-nilai cinta. itulah para penyair yang sukses. hidup mereka akan bermanfaat, mereka akan selalu dikenang meskipun tidak ingin dikenangnnya, mereka akan selalu di ingat sampai hari kiamat.

diantara contoh para penyair yang sukses adalah seorang imam, yaitu imam syafi'i, beliau adalah seorang ahli sastra, banyak sekali karya-karya syairnya. semua karyanya berisi unsur-unsur kebaikan bahkan banyak para ulama yang menjadikan karyanya sebagai bagian dari berbagai rujukan-rujukan islam. apakah anda wahai jiwaku ingin sepertinya..? ya nulislah dari sekarang, mulailah berkarya dengan niat ikhlas karena alloh. wahai diriku, dengan tulisanmu itu, jadikanlah hidupmu yang bermanfaat, untukmu dan untuk semua ummat.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Jadikanlah Hidupmu Bermanfaat Untuk semua Ummat
Ditulis oleh Mustopa Almurtaqi Makarima
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://akumenuliskarenaalloh.blogspot.com/2013/04/jadikanlah-hidupmu-bermanfaat-untuk.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.
Cara Buat Email Di Google | Copyright of Aku Menulis Karena Alloh.